Senin, 01 Oktober 2007
Bisnis kecil-kecilan di Subang
MESKIPUN, hari masih gelap, namun ADIH sudah berangkat dari rumahnya menuju ke Pasar Subang. Tugas rutin ini sudah ia jalani selama belasan tahun semenjak dirinya bertekad untuk ''merubah'' nasib.
Semula ia hanya karyawan (staf) dari sebuah perusahaan media, namun disela-sela kesibukannya ia masih melihat adanya peluang untuk mengembangkan diri. Bersama isterinya ia kemudian membuka ''warung'' rumah makan di sebelah rumahnya. Pelanggannya aalah mereka yang tidak sempat memasak di rumah sebelum bekerja (karyawan/kost).
Peluang itu berawal dari keluhan mereka saat berbelanja ke warung kebutuhan sembako miliknya. Dari warung kecil inilah ia mulai mengembangkan bisnisnya menjadi bisnis rumah makan. Kini ia rutin ke Pasar Subang, selain untuk kebutuhan warungnya juga untuk belanja kebutuhan rumah makannya.
Selain itu, usai sepulangnya bekerja di kantor sekitar pukul 16.00 sore ia menekuni bisnis baru sebagai penjaga counter handphone. Semua bisnis kecil-kecilan itu ia jalani dengan serius, konsisten dan sepenuh hati.
Kini ia mengembangkan sayapnya untuk menjadi dealer produk High Desert bersama rekannya Jaka. Relasinya di Subang dan sekitarnya yang membutuhkan produk perlebahan seperti madu (clover honey), royal jelly, propolis, pollenergy atau produk lainnya kini bisa ia layani.
Ia bisa dihubungi pada nomor HP : 085222154400
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar